Telemale – Daftar janda di Hollywood nampaknya bakal bertambah lagi. Kabar keretakan rumah tangga Scarlett Johansson dan Romain Dauriac semakin santer terdengar. Bahkan perpisahannya dengan jurnalis asal Prancis itu dikabarkan bakal resmi dilakukan di usia ke dua tahun pernikahan mereka.
Menurut Dailymail, perpisahan itu semakin kasat mata ketika bintang film Captain America: Civil War ini terlihat tak lagi memakai cincin kawin. Seorang sumber mengatakan Johansson sudah berpisah dengan suaminya sejak musim panas lalu.
“Scarlett yang minta cerai dan telah yakin dengan keputusannya. Ia merasa mereka tak punya cukup kesamaan, termasuk gaya hidup,” ungkap sumber.
“Aku sudah memperkirakan ini dari dulu. Romain dan Scarlett tidak pernah masuk akal bagiku. Mereka tidak sama sekali cocok. Selalu ada sesuatu yang salah dengan foto ini,” imbuh sumber lain.
Johansson pertama kali dekat dengan Dauriac pada Oktober 2012. Setahun berikutnya, keduanya memutuskan untuk bertunangan sebelum akhirnya menikah secara diam-diam pada 2014. Selama menjalani dua tahun pernikahan, mereka dikaruniai seorang anak perempuan bernama Rose Dorothy.
Bintang Lucy ini sebelumnya pernah menikahi Ryan Reynolds sebelum akhirnya mereka bercerai pada 2011. Johansson juga menyisakan sederet nama mantan yakni Jack Antonoff, Jared Leto, Josh Hartnett, Sean Penn dan Nate Naylor. Di 2007, ia juga dekat dengan Justin Timberlake.