Telegraf – Pandemi Covid-19 membuat ruang ruang publik tidak digunakan secara maksimal alhasil kebersihan dan kenyamananpun berkurang bahkan ada yang tidak terawat. Menyadari hal tersebut Bodrex melalui program #bodrexMerahPutihBeraksi mengembalikan kenyamanan tempat beribadah khususnya musholla di Indonesia.
Mengandeng Dompet duafa dalam program tersebut untuk memastikan program ini berjalan dengan lebih baik dan tepat sasaran, Dompet Dhuafa yang merupakan sebuah lembaga filantropi dan kemanusiaan yang bergerak untuk pemberdayaan umat dan kemanusiaan.
“Tim bodrex mendatangi musholla-musholla terpilih untuk diberikan sarana pengecatan. Lebih dari itu, proses pengecatan dilakukan oleh masyarakat sekitar sebagai wujud kebersamaan dan gotong royong mereka dalam membangun tempat ibadah yang ada di sekitar mereka dan mengedepankan semangat persatuan,” ungkap Ikbal selaku Head Brand Investment & Consumer Engagement Adult Analgesic & Cough & Cold.
Ikbal juga mengungkapkansejak 2006 bodrex secara konsisten melakukan program CSR untuk membantu masyarakat Indonesia bernama bodrex Reaksi Cepat yang berfokus kepada pemberian bantuan kepada korban bencana alam dan pengobatan gratis. Lalu tahun 2020 CSR bodrex berkembang menjadi bodrex Merah Putih Berbagi dimana kegiatan yang dilakukan antara lain pemberian paket berbuka puasa dan APD (Alat Perlindungan Diri) kepada tenaga medis serta pemberian paket smartphone & kuota kepada siswa SD yang mengalami keterbatasan dalam melakukan PJJ (Pembelajaran Jarak Jauh).
Dikesempatan yang samaJuperta selaku General Manager Layanan Sosial Dompet Dhuafa sebagai partner bodrex pada program ini turut mengungkapkan antusiasme dan dukungannya karena memiliki kesamaan visi dalam menebar semangat kebaikan.
“Kami sangat senang dan bangga bisa membantu bodrex hingga menjadi bagian dari #bodrexMerahPutihBeraksi, karena melalui pengecatan musholla ini membuat masyarakat semakin nyaman untuk kembali beribadah di musholla,” jelas Juperta
Juperta mengatakan pelaksanaan pengecatan ratusan musholla di berbagai wilayah di seluruh Indonesia yang berlokasi di kota-kota besar meliputi Jakarta, Bogor, Bandung, Cirebon, Medan, Padang, Palembang, Lampung, Banjarmasin, Makassar, Semarang, Yogyakarta, Surabaya dan daerah lainnya yang telah dimulai sejak bulan April (Ramadan) 2022 dan ditargetkan selesai pada Oktober 2022