Sign In
  • Nasional
  • Ekonomika
  • Politika
  • Internasional
Telegraf

Kawat Berita Indonesia

  • Nasional
  • Ekonomika
  • Politika
  • Internasional
  • Entertainment
  • Lifestyle
  • Technology
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Lainnya
    • Regional
    • Didaktika
    • Musik
    • Religi
    • Properti
    • Opini
    • Telemale
    • Philantrophy
    • Corporate
    • Humaniora
    • Cakrawala
    • Telegrafi
    • Telecoffee
    • Telefokus
    • Telerasi
Membaca Putra Mahkota Arab Saudi Terlibat Dalam Pembunuhan Khashoggi
Bagikan
Font ResizerAa
TelegrafTelegraf
Cari
  • Nasional
  • Ekonomika
  • Politika
  • Internasional
  • Entertainment
  • Lifestyle
  • Technology
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Lainnya
    • Regional
    • Didaktika
    • Musik
    • Religi
    • Properti
    • Opini
    • Telemale
    • Philantrophy
    • Corporate
    • Humaniora
    • Cakrawala
    • Telegrafi
    • Telecoffee
    • Telefokus
    • Telerasi
Punya Akun? Sign In
Ikuti Kami
Copyright © 2025 Telegraf. KBI Media. All Rights Reserved.
Internasional

Putra Mahkota Arab Saudi Terlibat Dalam Pembunuhan Khashoggi

Edo W. Sabtu, 27 Februari 2021 | 06:06 WIB Waktu Baca 4 Menit
Bagikan
Photo Credit: Seorang demonstran memegang poster bergambar jurnalis Saudi Jamal Khashoggi dan lilin yang menyala saat berkumpul di luar konsulat Arab Saudi di Istanbul, pada 25 Oktober 2018. - Jamal Khashoggi, kontributor Washington Post, terbunuh pada 2 Oktober 2018 setelah kunjungan ke konsulat Saudi di Istanbul untuk mendapatkan dokumen sebelum menikahi tunangan Turki-nya. AFP/Getty Images/Yasin Akgul
Photo Credit: Seorang demonstran memegang poster bergambar jurnalis Saudi Jamal Khashoggi dan lilin yang menyala saat berkumpul di luar konsulat Arab Saudi di Istanbul, pada 25 Oktober 2018. - Jamal Khashoggi, kontributor Washington Post, terbunuh pada 2 Oktober 2018 setelah kunjungan ke konsulat Saudi di Istanbul untuk mendapatkan dokumen sebelum menikahi tunangan Turki-nya. AFP/Getty Images/Yasin Akgul
Bagikan

Telegraf – Laporan rahasia intelijen Amerika Serikat (AS) menyebutkan keterlibatan Putra Mahkota Arab Saudi, Mohammad bin Salman, dalam keputusan membunuh wartawan Jamal Khashoggi pada tahun 2018 lalu.

Tidak jelas seberapa banyak rincian laporan itu yang mengungkap keterlibatan putra mahkota dalam pembunuhan keji di konsulat Arab Saudi di Istanbul, Turki. Khasoggi dibunuh dengan cara dimutilasi.

Presiden AS, Joe Biden, melakukan pembicaraan telepon untuk pertama kalinya dengan pemimpin Saudi, Raja Salman.

Gedung Putih mengatakan Biden memastikan bahwa AS mementingkan universalitas hak asasi manusia dan hukum.

Jamal Khashoggi yang merupakan pengkritik vokal terhadap Putra Mahkota Arab Saudi Muhammad bin Salman.

Oleh karena itu, dengan semua alasan tersebut, pemerintah AS menyebut Putra Mahkota Saudi Mohammed bin Salman sebagai orang yang menyetujui pembunuhan jurnalis Jamal Khashoggi atau dengan asumsi lain dialah yang terlibat sebagai sutradara dibalik pembunuhan itu.

Empat pejabat AS juga mengatakan kepada Reuters bahwa laporan intelijen AS yang tidak diklasifikasikan yang akan datang menilai bahwa Putra Mahkota menyetujui dan kemungkinan memerintahkan pembunuhan Khashoggi.

Menanggapi semua hal itu Joe Biden berencana memanggil raja Arab Saudi.

“Saya akan berbicara dengannya. Saya belum berbicara dengannya,” kata Biden kepada wartawan di Gedung Putih Rabu.

Biden juga mengatakan dia telah membaca laporan tentang pembunuhan Khashoggi.

Sekretaris pers Gedung Putih Jen Psaki mengatakan dia tidak memiliki informasi tentang waktu panggilan tersebut.

“Kami masih dalam proses penjadwalan kapan itu akan terjadi,” kata Psaki pada konferensi persnya.

Ada versi rahasia dari laporan kematian Khashoggi diberikan kepada Kongres pada akhir 2018. Namun pemerintahan Donald Trump menolak untuk merilis versi yang tidak diklasifikasikan itu.

Raja Arab Saudi, Salman (85) memang menjadi kepala pemerintahan, tetapi putra mahkota, pewarisnya, dipandang sebagai penguasa di balik takhta.

Pada Oktober 2018, Putra Mahkota Bin Salman membantah terlibat dalam pembunuhan Khashoggi. Dia memang menerima tanggung jawab atas pembunuhan tersebut sebagai penguasa de facto Arab Saudi. Tapi Riyadh akhirnya mengakui bahwa Khashoggi terbunuh dalam operasi ekstradisi ‘nakal’ yang salah.

Baca Juga :  Donald Trump Tanda Tangani RUU Akhiri Shutdown Terlama AS

Lima orang dijatuhi hukuman mati atas pembunuhan jurnalis itu, tetapi hukuman mereka diubah menjadi 20 tahun penjara setelah diampuni oleh keluarga Khashoggi.

Pembunuhan Jamal Khashoggi

Khashoggi melarikan diri dari Arab Saudi pada September 2017 untuk hidup dalam pengasingan yang dilakukannya sendiri.

Dia kemudian menulis kolom di Washington Post yang mengkritik pemerintah Saudi termasuk Raja Salman dan Putra Mahkota.

Pada Oktober 2018, Khashoggi mengunjungi Konsulat Saudi di Istanbul, untuk mengambil dokumen yang diperlukan untuk pernikahannya dengan seorang warga negara Turki. Dari situ dia tak pernah telihat pergi dari Konsulat Saudi di Instanbul.

Menurut laporan, saat berada di sana dia dibius, dibunuh dan dimutilasi oleh tim pembunuh yang dikirim dari Arab Saudi. Jenazahnya tidak pernah ditemukan.

Panggilan Biden dengan raja Saudi muncul setelah Gedung Putih pekan lalu mengumumkan kalibrasi ulang hubungan Amerika dengan Arab Saudi .

“Kami telah menjelaskan sejak awal bahwa kami akan menyesuaikan kembali hubungan kami dengan Arab Saudi,” kata Psaki pada media.

Pemerintahan AS juga telah melakukan perubahan besar terkait kebijakan dengan Saudi, termasuk diakhirinya dukungan AS untuk operasi yang dipimpin Saudi di Yaman serta membekukan penjualan senjata dengan kerajaan itu.

“Kami ingin meluruskan hubungan dengan Arab Saudi,” imbuhnya.


Photo Credit: Seorang demonstran memegang poster bergambar jurnalis Saudi Jamal Khashoggi dan lilin yang menyala saat berkumpul di luar konsulat Arab Saudi di Istanbul, pada 25 Oktober 2018. – Jamal Khashoggi, kontributor Washington Post, terbunuh pada 2 Oktober 2018 setelah kunjungan ke konsulat Saudi di Istanbul untuk mendapatkan dokumen sebelum menikahi tunangan Turki-nya. AFP/Getty Images/Yasin Akgul

Bagikan Artikel
Twitter Email Copy Link Print

Artikel Terbaru

Draft Revisi Daftar Aturan Baru di KUHAP Akan Segera Disahkan
Waktu Baca 5 Menit
Dorong Hilirisasi Riset dan Penguatan Produk Obat-Makanan Nasional BPOM Gelar Gebyar ABG Kolaborasi
Waktu Baca 2 Menit
Seorang karyawan menunjukkan mata uang rupiah dan dolar AS. ANTARA
Cabutnya Investor Asing Membuat Rupiah Kian Melemah Pekan Ini
Waktu Baca 2 Menit
KOPLING 2025
Kementerian UMKM Pastikan KOPLING 2025 Jadi Ajang Kolaborasi Musik dan Ekonomi Lokal
Waktu Baca 6 Menit
Perhelatan Sepakbola Special Olympics Asia Tenggara Berakhir Malam Ini
Waktu Baca 3 Menit

Purbaya: Bank Sentral Yang Akan Jalankan Strategi Redenominasi

Waktu Baca 3 Menit

Hubungan Jepang dan China Memanas Usai Komentari Soal Taiwan

Waktu Baca 5 Menit

Prabowo dan Raja Yordania Serta Sepenggal Kisah Masa Lalu

Waktu Baca 2 Menit

Sufmi Dasco: Saraswati Tetap Bertugas Sebagai Anggota DPR

Waktu Baca 2 Menit

Lainnya Dari Telegraf

Internasional

Xi Jinping dan Donald Trump Bakal Absen di KTT G-20 Afrika Selatan

Waktu Baca 4 Menit
Internasional

Donald Trump Tanda Tangani RUU Akhiri Shutdown Terlama AS

Waktu Baca 8 Menit
Internasional

Gedung Putih Bantah Rencana AS Bangun Pangkalan Militer di Perbatasan Gaza

Waktu Baca 2 Menit
Internasional

Prancis dan Palestina Bentuk Komite, Perkokoh Negara Palestina

Waktu Baca 3 Menit
Internasional

Siapakah Zohran Mamdani Muslim Pertama Yang Jadi Walikota New York?

Waktu Baca 8 Menit
Internasional

Korea Utara Kecam Sanksi AS Terkait Kejahatan Siber dan Nyatakan Tekanan Itu akan Gagal

Waktu Baca 3 Menit
Foto : Pemandangan ruangan saat sesi pembukaan Konferensi Keanekaragaman Hayati Perserikatan Bangsa-Bangsa 2024 - SBI 5 / CBD COP 16 / CP-MOP 11 / NP-MOP 5. (Doc.enb.iisd.org)
Internasional

COP CBD 16: Enam Delegasi Muda Indonesia Siap Bawa Suara Masyarakat Adat dan Lingkungan ke Panggung Global

Waktu Baca 5 Menit
Internasional

Xi Jinping Akan Mengunjungi Rusia Bulan Depan Untuk Menghadiri KTT BRICS

Waktu Baca 3 Menit
Telegraf
  • Nasional
  • Ekonomika
  • Politika
  • Regional
  • Internasional
  • Cakrawala
  • Didaktika
  • Corporate
  • Religi
  • Properti
  • Lifestyle
  • Entertainment
  • Musik
  • Olahraga
  • Technology
  • Otomotif
  • Telemale
  • Opini
  • Telerasi
  • Philantrophy
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Kontak
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber

KBI Media

  • Kirim
  • Akunku
  • Hobimu
  • Subscribe
  • Telegrafi
  • Teletech
  • Telefoto
  • Travelgraf
  • Musikplus

Kawat Berita Indonesia. Copyright © 2025 Telegraf. KBI Media. All Rights Reserved.

Selamat Datang!

Masuk ke akunmu

Lupa passwordmu?