Gelaran Jakarta Fashion Week 2021 Angkat Karya Barli Asmara

Oleh : Hanna Iffah

Telegraf – Jakarta Fashion Week 2021 menghadirkan karya dari almarhum Barli Asmara. Mengusung tema Tribute to Barli Asmara, gelaran busananya dibagi menjadi dua sekuen. Sekuen pertama mempersembahkan 24 koleksi dari arsip Barli Asmara, menampilkan karyanya selama 18 tahun terakhir. Sekuen kedua mempersembahkan 24 koleksi baru untuk menampilkan bagaimana label Barli Asmara akan berlanjut dan berkembang di masa yang akan datang.

Sekuen pertama akan menampikan koleksi Barli Asmara dari 2008 sampai 2018. Koleksi-koleksi tersebut merupakan koleksi pilihan Barli Asmara untuk dimasukkan dalam buku biografinya, “15 Warsa Barli Asmara: Di Antara Gemerlap Ornamentasi,” sebagai berikut:

1. 2008 – All About Ribbon, koleksi dengan ornamen pita yang cantik memberikan kesan riang dan meriah. 2. 2008 – Royal Smock, koleksi yang menampilkan kerajinan tangan Indonesia, yaitu teknik smock dengan banyak siluet O dan look yang edgy.

3.2011 – Macrame, koleksi dengan teknik simpul tali untuk memproduksi tekstil, menciptakan detail unik pada setiap look. 4.2012 – The Fringe, koleksi yang terinspirasi dari era 1920-an dengan menggunakan fringe sebagai detail.

5.2013 – Royal Embroidery, koleksi serba putih dengan penggunaan bordir dan kejelian dalam menghias menggunakan material mutiara, mote, quills, dan sequins.

6.2014 – Royal Javanese, koleksi yang menampilkan pesona budaya Jawa yang dituangkan dalam gaun bermotif truntum.

7.2014 – Royal Kerancang, menampilkan koleksi dengan seni bordir motif bunga,salur, dan lingkaran-lingkaran kecil. Motif bordir tersebut kemudian di lubangi sehingga menampikan fabric yang semi transparan.

8.2015 – Versailles Garden, koleksi yang yang terinspirasi dari taman bunga dan kupu-kupu. Detail yang digunakan cukup beragam bordir bunga 3d, bids 3d, flannel, akrilik, dan digital print.

9.2016 – Glow of Parai, koleksi lanjutan dari Versaille Garden yang terinspirasi dari bunga dan kupu-kupu, dituangkan dalam koleksi dengan warna dominan hitam dan emas.

10. 2017 – Orchid Fervor, koleksi yang terinspirasi dari bunga anggrek yang dituangkan pada detail penggunaan kain yang dibuat menyerupai kelopak bunga.

11. 2018 – La Vie Boheme, koleksi yang terinspirasi dari era 1970-an dengan dominan warna emas dan penggunaan ornamentasi beadings. La Danza de La Vida adalah tema koleksi terbaru dari Barli Asmara Prêt-à-Porter di Jakarta Fashion Week 2021 kali ini.

Di bawah kepemimpinan direktur kreatif baru, Leslie Tobing, koleksi ini adalah caranya untuk memberikan penghormatan kepada pendiri label Barli Asmara. Bukan dengan terlarut dalam duka, Leslie ingin mengenang Barli Asmara dengan cara merayakan hidupnya. Dan salah satu cara yang menyenangkan dengan berdansa.

Terinspirasi dari tarian dan kostum meriah dari America Latin, seperti rumba dari Cuba, Samba dari Brasil, Arunguita dari Argentina, koleksi ini ingin menonjolkan keindahan dan kebebasan bergerak dari tiap busana yang ditampilkan. Tanpa meninggalkan ciri khas Barli pada siluet ultrafeminin dan penggunaan bahan-bahan seperti brokat, chiffon, tulle, dan katun, setiap busana bergerak, melayang, bergoyang, seolah busana-busana tersebut berdansa dalam setiap langkah pemakainya.

Aplikasi detail yang menjadi ciri khas dari lini pakaian siap pakai Barli Asmara, seperti ruffle, tangan gembung, dan rok tiered, tetap menjadi detail utama koleksi kali ini. Eksplorasi warna dan motif bunga diimplementasikan untuk menggambarkan kemeriahan dari tarian dan kostum Amerika Latin.

Seperti diketahui, menandai perjalanan 13 tahun berkiprah di dunia fashion Asia, Jakarta Fashion Week hadir dengan konsep yang berbeda di tahun ini. Jakarta Fashion Week (JFW) 2021 yang diselenggarakan pada 26–29 November 2020, beradaptasi dengan gaya hidup baru di tengah situasi terkini.

Proses produksi JFW 2021 dilakukan di Senayan City, dengan mematuhi protokol kesehatan terkait Covid-19. Seluruh rangkaian acara JFW 2021 hadir secara virtual melalui platform digital, seperti live stream melalui microsite JFW.TV, kanal media sosial resmi Jakarta Fashion Week, dan platform digital para partner. Jakarta Fashion Week 2021 juga menjadi perhelatan fashion pertama di Indonesia yang disiarkan secara live melalui TikTok. Adaptasi dengan gaya hidup baru tidak menyurutkan antusiasme para desainer untuk menampilkan sejumlah karya terbaik pada Jakarta Fashion Week 2021.

Karena itu, JFW 2021 mengusung kampanye Inspiring Creativism, sebagai cerminan bahwa situasi sulit yang terjadi saat ini tidak menjadi halangan bagi para pelaku mode Indonesia untuk tetap berkarya. “Pandemi bukan merupakan momen bagi kita untuk menyerah, terutama bagi insan-insan kreatif, khususnya di dunia fashion Indonesia.

Sebaliknya, kita dapat mengubah pandemi menjadi momen yang penuh harapan, karena di dalamnya ada tantangan untuk menciptakan berbagai inovasi baru, ada dorongan semangat untuk mencari jalan menuju arah baru yang lebih potensial, dan ada kebangkitan rasa kebersamaan serta kepedulian yang lebih kuat dibandingkan masa-masa sebelumnya,” kata Svida Alisjahbana, CEO GCM Group.


Photo Credit: Jakarta Fashion Week (JFW). DOK/FILE

 

Lainnya Dari Telegraf