Semangat dan Optimisme Terus Terjaga di CNI Extravaganza 2017

Oleh : Atti Kurnia

Telegraf, Jakarta – Memperingati hari jadi PT Citra Nusa lnsan Cemerlang (CNI) 1 Oktober lalu, adakan Extravaganza dengan tema CNI Extravaganza 2017 untuk membangun semangat dan optimisme para Anggota CNI untuk menyongsong tahun 2018.

”Kami mengharapkan dengan adanya perayaan CNI Extravaganza 2017 ini, semakin menguatkan tali kebersamaan diantara mitra CNI yang lainnya. Selain itu juga, untuk memperkuat tali kebersamaan antara perusahaan dan seluruh mitra CNI,” ungkap Project Manager CNI Extravaganza 2017 sekaligus Head of Marketing Support, Marselinus Ferdinand, di kantornya jl Puri Indah, Jakarta Barat, Sabtu (21/10/17).

Marsel mengatakan CNI merupakan perusahaan asal Indonesia yang eksis dan telah berkarya hingga 31 tahun, didasari tekad kuat untuk tidak hanya sebagai peluang bisnis CNI memberikan manfaat lebih kepada seluruh masyarakat terutama para anggotanya, serta terus mengembangkan berbagai terobosan yang kreatif dan inovatif.

Marsel berharap diusianya yang sudah sampai 31 tahun ini seluruh mitra CNI mempunyai semangat baru dengan strategi bisnis yang lebih dinamis, lebih elegan dan bersahabat.

CNI mengklaim i-Plan 2017 yang diluncurkan agustus lalu dapat menciptakan jaringan bisnis CNI yang besar dan kokoh dengan cara melebar dan mendalam, serta menciptakan pemimpin jaringan/leader yang produktif.

Tak hanya itu saja CNI juga memberikan penghargaan untuk anggota yang produktif seperti anggota dengan peraihan Champion Trip Vietnam, Peraih Komisi Jaringan, Peraih Produktivitas Gold Member, Peraih New Ruby Member dan Peraih Produktifitas Tertinggi. (Red)

Credit Photo : Atti kurnia/telegraf.co.id


 

Lainnya Dari Telegraf