Telegraf – Siti Atikoh Supriyanti, istri calon Presiden RI Ganjar Pranowo tampak gayeng berjoget bersama relawan Ganjar-Mahfud di Kota Surakarta, Kamis (07/12/2023). Atikoh tampak membaur bersama para ratusan relawan.
Atikoh hadir di lokasi mengenakan kemeja hitam dengan jilbab berwarna coklat. Ia disambut Ketua DPC PDI Perjuangan FX Hadi Rudyatmo. Selain itu juga terlihat perwakilan dari masing-masing partai pengusung.
Grup musik mengiringi kedatangan Atikoh dengan lagu tentang Ganjar. Atikoh tampak tak canggung berjoget bersama para relawan. Sesekali pula ia meladeni permintaan foto.
“Kita harus rampak barisan ya, solid bergerak, jangan sampai wigah-wigih,” kata Atikoh diiringi pekikan relawan.
Alumni UGM itu membakar semangat relawan dan meminta mereka tak gentar. Meski mendapat tekanan hingga intimidasi, Atikoh tegaskan relawan harus teguh.
“Jangan sampai takut terhadap tekanan, intimidasi dan upaya-upaya yang mencoba menggoahkan keteguhan kita,” tegasnya.
Atikoh juga meminta agar relawan hadir di tengah-tengah rakyat. Sebab ini merupakan perjuangan bersama.
“Kita berjuang bersama-sama, kita pedih bersama, menangis bersama dan bahagia bersama, Tim Pemenangan Daerah Kota Surakarta yang selalu solid,” ujarnya.
Usai acara, Atikoh yang baru menyelesaikan safari politiknya ke Jawa Barat dan D.I.Yogyakarta mengaku senang dengan antusias relawan Kota Surakarta. Menurutnya ini energi positif bagi Ganjar-Mahfud.
“Masyarakat antusias sekali dan ini memberikan energi positif yang luarbiasa untuk tim ganjar-mahfud, Insya Allah ini adalah optimisme,” ucapnya.
Ditanya soal tujuan melakukan safari politik, Atikoh mengatakan ini bagian dari caranya mendukung suami. Selain itu, Sarjana Teknologi Pertanian tersebut mencoba ikut menyerap aspirasi masyarakat.
“Kalau kita turun ke grassroot akan mendapatkan data yang riil permasalahan yang ada dan ini akan menjadi masukan untuk suami. Meskipun terkait dengan kebijakan itu kita tidak bisa intervensi tapi kita bisa memberikan data riil yang ada di masyarakat untuk jadi masukan,”tandasnya.