TELEGRAF – PDIP resmi mengusung Edy Rahmayadi maju Pilgub Sumut 2024. Surat rekomendasi disampaikan langsung kepada Edy untuk bertarung dengan mantu Jokowi, Bobby Nasution.
Surat rekomendasi disampaikan langsung oleh Ketua DPP Bidang Kehormatan Komarudin Watubun di Deli Serdang, Sabtu (10/08/2024).
“Menyerahkan tugas partai kepada Bapak Letnan Jenderal Edy Rahmayadi nanti menjadi Gubernur Sumatera Utara,” kata Komarudin Watubun.
Pascarekomendasi ini, PDIP meminta Edy untuk melakukan konsolidasi internal PDIP di Sumut.
“Melaksanakan konsolidasi pemenangan Pilkada 2024 dengan DPD, DPC, PAC, ranting dan anak ranting dan seluruh elemen PDI Perjuangan di Provinsi Sumatera Utara dalam waktu 2 minggu setelah surat tugas ini diberikan,” ucapnya.
Edy Rahmayadi mengaku bersyukur dan bangga atas rekomendasi yang diberikan PDIP. Dia memastikan bakal berupaya penuh untuk menggalang dukungan dan menghadirkan perubahan di Sumatra Utara.
“Saya tak pandai berkata-kata. Terima kasih. Sekali lagi, kita putus kegiatan yang tak pantas di bangsa ini,” kata Edy dalam sambutannya.
“Dan yang paling terakhir, yakinkan bahwa saya bukan tipe pengkhianat,” tegasnya.
Seperti diketahui PDIP bisa mengusung cagub sendiri di Pilkada Sumut tanpa harus berkoalisi. PDIP mengantongi 21 dari total 100 kursi di DPRD Sumut, PDIP sudah memenuhi syarat 20 persen perolehan kursi untuk mengusung calon gubernur-wakil gubernur.
Nantinya Edy dipastikan bakal berhadapan dengan menantu Jokowi di Pilgub Sumut, Bobby Nasution. Bobby sudah mendapatkan banyak dukungan seperti dari Golkar, Gerindra, Demokrat, Nasdem, PAN dan PKS.