Imlek, Usai Jumatan Sudirman Said Silaturahmi ke Klenteng

Oleh : KBI Media


Telegraf, Semarang – Calon Gubernur Jateng no urut 2, Sudirman Said usai menunaikan Jumat di Masjid Besar Kauman Semarang, Jumat (16/2/2018) menyempatkan diri untuk mengunjungi Kelenteng Tay Kak Sie di Pecinan Semarang untuk silaturahmi dan menyampaikan ucapan selamat Tahun Baru Imlek kepada warga Tionghoa.

Kedatangan Sudirman yang didampingi oleh Ketua DPC PKB Kota Semarang Soemarmo. Mereka disambut langsung oleh Ketua Yayasan Tay Kak Sie Tanto Hermawan.

Sudirman pun diajak keliling area kelenteng tertua di kawasan pecinan Semarang tersebut. Sejumlah warga Tionghoa tampak tengah bersembahyang di kelenteng itu.

Pada kesempatan tersebut, Sudirman mengucapkan Selamat Tahun Baru Imlek ‘Gong Xi Fa Cai’ kepada mereka yang berada di Kelenteng Tay Kak Sie dan warga Tionghoa pada umumnya.

“Kedatangan saya ke sini untuk silaturahmi, untuk menyampaikan ucapan Selamat Tahun Baru, jadi belum kampanye”, ujar Sudirman Said.

Sudirman lalu diperkenalkan sejarah Kelenteng Tay Kak Sie dan diajak mengelilingi bangunan peribadahan tersebut. Tanto Hermawan juga mendoakan Sudirman Said di hadapan Patung Dewa Keadilan.

“Saya didoakan tadi supaya bila kelak jadi pemimpin Jawa Tengah agar bisa amanah, jujur dan adil,” ungkap Sudirman Said.

Saat pulang Sudirman menerima buah tangan berupa 2 buah jeruk dan dua kue keranjang dari warga kerurunan Tionghoa.

“Ini kunjungan silaturahim biasa. Saya sudah mengunjungi beberapa masjid bersejarah di Jawa Tengah kebetulan ke sini belum,” kata Sudirman. (Red)


Photo Credit : Sudirman Said usai menunaikan Jumat di Masjid Besar Kauman Semarang, menyempatkan diri untuk mengunjungi Kelenteng Tay Kak Sie di Pecinan Semarang. File/Dok/Ist. Photo

Lainnya Dari Telegraf


 

Copyright © 2024 Telegraf. KBI Media. All Rights Reserved. Telegraf may receive compensation for some links to products and services on this website. Offers may be subject to change without notice. 

Telenetwork

Kawat Berita Indonesia

close