Deklarasikan Pramono-Rano, Ratusan Relawan Penuhi Gedung Joang

"Maka saya dengan mengucap Bismillah dengan nama Allah saya maju dan merdeka untuk menang. Saya tidak muluk-muluk untuk membangun Jakarta menjadi Dubai, tapi dari hal-hal kecil,"

Oleh : Indra Christianto
Bakal calon gubernur (bacagub) Jakarta Pramono Anung saat memberikan sambutan di depan ratusan relawan di Gedung Joang, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (11/09/2024) usai deklarasi. FILE/Telegraf

TELEGRAF – Bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta, Pramono Anung-Rano Karno, menghadiri deklarasi Rumah Bersama Pramono-Rano (RBPR).

Hadir disana ratusan relawan yang akan mendeklarasikan dukungannya untuk Pramono-Rano di Gedung Joang, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (11/09/2024) dimana tempat tersebut akan menjadi tempat deklarasi.

Pramono yang datang sekitar pukul 16.30 WIB terlihat mengenakan jaket hitam dan celana hitam, lalu disusul oleh Rano Karno yang datang sekitar pukul 17.15 WIB.

Kedatangan Pramono pun langsung disambut antusias oleh para pendukungnya, lantunan shalawatan pun mengalun deras. Antusiasme dari relawan membuat Pramono sempat kesulitan untuk masuk ke lantai tiga Gedung Joang yang merupakan tempat akan diadakannya deklarasi.

Di dalam venue Pramono menjadi rebutan untuk diajak foto dan bersalaman oleh para relawan ayng sudah menunggunya. Pramono bahkan masih diajak foto ketika dia sudah duduk.

Pada agenda itu, Pramono juga menyanyikan lagu Indonesia Raya tiga stanza setelah relawan pun membacakan deklarasi dukungan.

“Kita semua menjadi Jakarta menyala, kami menyatakan sikap, Pramono Anung dan Rano Karno adalah pasangan tepat memimpin Jakarta dengan rekam jejak integritas,” kata seorang perwakilan relawan.

Seusai deklarasi, Pramono diajak naik panggung. Dia menegaskan kesiapan untuk maju sebagai calon Gubernur Jakarta.

“Maka saya dengan mengucap Bismillah dengan nama Allah saya maju dan merdeka untuk menang. Saya tidak muluk-muluk untuk membangun Jakarta menjadi Dubai, tapi dari hal-hal kecil,” kata Pramono dalam sambutannya usai deklarasi.

 

 

Lainnya Dari Telegraf