Telegraf, Karawang – Apotek Kimia Farma cabang ke-21 yang terletak di Klari, Kabuaten Karawang resmi di buka. Dalam kesempatan ini Grand Opening di buka langsung oleh Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana, Sabtu (04/08/18).
Kegiatan peresmian apotik yang berlokasi di jalan raya Klari Desa Anggadita Kecamatan Klari ditandai dengan penandatanganan prasasti dan pengguntingan pita oleh Bupati Karawang. Dalam sambutannya, Bupati selain memberi apresiasi atas kehadiran apotik Kimia Farma yang ke-21, juga meminta management apotek turut mengakomodir kebutuhan obat para pasien Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS).
“Kami memberikan apresiasi atas kehadiran apotik Kimia Farma yang ke-21 ini, karena kami berharap apotik ini dapat membantu warga dalam pemenuhan kebutuhan obat, dan kami juga minta apotik Kimia Farma dapat melayani kebutuhn obat pasien BPJS,” kata Bupati dalam sambutannya.
Sesudah membuka secara resmi, Bupati langsung melihat dari dekat bangunan sekaligus stok obat yang telah tersedia termasuk berbincang-bincang dengan pengelola dan karyawan apotik.
“Jadi kehadiran apotik Kima Farma bukan sebagai saingan, tapi berstatus sebagai apotik pelengkap bagi apotik lainnya, dan kehadirannnya sudah pasti sangat membantu masyarakat karena diharapkan dapat melayani 1 x 24 jam,” bebernya. (Red)